Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2023

Kapolda Jatim Menerima Kunjungan Kakorlantas Polri dan Jasa Raharja Bahas Tentang Pelayanan Samsat

Gambar
    SURABAYA, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto,M.H didampingi para pejabat utama (PJU) Polda Jatim menerima kunjungan audiensi dari Kakorlantas Polri dan Direktur PT. Jasa Raharja, yang dilaksanakan di Lobby Gedung Patuh, Lantai 2, Mapolda Jatim, Senin (31/7). Pada kesempatan itu pula Direktur Lalu lintas ( Dirlantas ) pada Direktorat lalu linta ( Ditlantas) Polda Jatim, Kombes Pol Muhammad Taslim Chairuddin, menyampaikan, bahwa saat ini Ditlantas Polda Jatim mempunyai 2 aplikasi pelayanan Masyarakat. Kombes Pol Taslim juga menyampaikan kedua Aplikasi itu mungkin nanti bisa untuk di kaji dan diambil Mabes Polri. “Sesuai gagasan Bapak Kapolda Jatim, kami membuat aplikasi guna mempercepat pelayanan pada Masyarakat,”papar Kombes Taslim. Kedua aplikasi itu terang Kombes Taslim adalah Monitoring Tracking System dan Aplikasi Hilang Temu. Aplikasi Hilang temu kata Kombes Taslim merupakan bentuk aplikasi yang di gunakan untuk mengidentifikasi kendaraan yang hil...

Polres Jember Mulai Awasi Pendistribusian Cegah Kelangkaan Gas LPG 3 Kg

Gambar
      JEMBER - Kepolisian Resort Jember bergerak menindaklanjuti isu dan mengantisipasi adanya kelangkaan gas LPG 3 kg bersubsidi di wilayah kabupaten Jember. Kapolres Jember, AKBP Moh Nurhidayat SIK SH MM,mengaku telah mengintruksikan seluruh jajaran Polsek untuk memantau pergerakan pendistribusian tabung gas melon tersebut. "Kami sudah memberikan instruksi kepada anggota untuk mengawasi penyaluran gas LPG 3 kg. Karena kami pernah mengungkap adanya kelangkaan itu biasanya ditimbun," ujarnya, Sabtu (29/7/2023). Pengalaman yang terjadi di Kabupaten Jombang, kata AKBP Nurhidayat, biasanya para pelaku itu memborong tabung gas LPG kecil. Kemudian mereka simpan mengunakan teknologi es batu di tempat khusus. "Itu yang terjadi di wilayah saya tugas sebelumnya. Saya berharap mulai ada input dari polsek tentang keberadaan gudang keluar masuk truk pengangkut tabung LPG gitu," kata Nurhidayat. Ia juga meminta jajaran personel Polres Jember bisa bekerja sama denga...

Polisi RW Patroli Dialogis dengan Petani Jaga Ketahanan Pangan di Ngawi

Gambar
    NGAWI, Dalam rangka peningkatan kinerja pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polisi RW Polres Ngawi Polda Jatim mengoptimalkan patroli dialogis. Seperti juga di lakukan oleh Polisi RW yang bertugas di Polsek Jogorogo yang merupakan jajaran Polres Ngawi kali ini mendatangi warga tani di dusun Gondanglegi Desa. Soco Kec. Jogorogo. Kedatangan Polisi RW sekaligus Bhayangkara Pendamping Penjagaan Pertanian Ramah Lingkungan (Bhatarling) itu menanyakan keluhan dan mendengarkan curhatan warga tani. Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si., ketika dikonfirmasi melalui Plt Kasi Humas Iptu Dian mengatakan bahwa Bhatarling merupakan salah satu program unggulan Polres Ngawi dengan mengedepankan para Bhabinkamtibmas dan berkolaborasi dengan para Polisi RW yang ada. "Bhatarling merupakan salah satu program unggulan Polres Ngawi, yang mengedepankan Bhabinkamtibmas sebagai pendamping para petani," tutur Iptu Dian,Senin (31/7). Sementar...

Curhat Bersama Polwan, Kaum Emak – emak di Pacitan Diberikan Wawasan Tata Krama Berlalulintas

Gambar
      PACITAN – Mendengar, menampung dan memberikan solusi pemecahan masalah khususnya pada kaum emak – emak, Polwan Polres Pacitan menggelar Curhat Bersama Polwan di Aula Kantor Kecamatan Pacitan,Jumat ( 28/7). Puluhan Ibu-ibu yang tergabung dalam Dharma Wanita Kecamatan Pacitan pada kegiatan itu juga diberikan wawasan tentang tata tertib dan tata krama berlalulintas serta strategi terhindar dari penipuan online. Dalam sambutannya, AKP Rosita selaku Polwan Senior yang juga menjabat sebagai Kabaglog Polres Pacitan mengajak Ibu-ibu untuk tertib berlalulintas dan menerapkan tata krama berlalulintas sebagai budaya sehari – hari. "Tertib lalu lintas adalah kunci keselamatan kita dalam berkendara baik untuk bekerja ataupun aktivitas harian sebagai makhluk sosial, "ucap AKP Rosita. Dalam kesempatan itu pula AKP Rosita berpesan kepada Ibu-ibu PKK agar bijak dalam menggunakan Media Sosial. "Saring dulu sebelum di share. Jangan asal ngeshare berita yang belum tentu b...

Kapolda Jatim Hadiri Kejuaraan Tenis Meja Cheng Hoo Cup I

Gambar
      SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto hadir di kejuaraan terbuka Cheng Hoo Cup I Th 2023, didampingi Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim, pada Jumat (28/7/2023), di Gor Teknis Meja Dispora Jawa Timur, Jalan Kertajaya Indah Surabaya. Dalam kesempatan itu, Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto juga ikut memeriahkan kejuaraan dengan bermain tenis meja melawan salah satu atlet, yang juga sebagai simbol dimulainya kejuaraan terbuka Cheng Hoo Cup I th 2023. Anggota DPR RI Endang Kurnia Saputra menyebut, kehadiran Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya ini sangat dinanti Masyarakat. Endang Kurnia menyebut bahwa Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya sangat kompak.Hal itu menurut Endang Kurnia dua pucuk pimpinan TNI dan Polri senantiasa bersama – sama disetiap kegiatan yang ada di wilayah Jawa Timur. "Kalau pak Ali Markus menyebut tiada hari tanpa ping-pong. Kalu saya menyebut, tiada ivent tanpa pak Toni dan pak Farid," ucapnya Endang Kurnia dalam sa...

Bikin Bangga, 3 Anggota Polri Diwisuda Langsung Presiden Erdogan Usai Ikuti Pendidikan 2 Tahun di Turki

Gambar
    Tiga anggota Polri mengikuti pendidikan Turkish National Police Academy (TNPA). Usai mengikuti pendidikan selama 2 tahun, ketiga anggota Polri ini pun menjadi bagian dari 87 peserta didik internasional lainnya diwisuda pada Rabu, 26 Juli 2023. Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Nurul Azizah mengatakan, ketiga anggota Polri tersebut bernama Ipda Regina Setiawan dari Polda Kepri, Bripka Hilman Lasmana dari Polda Jawa Barat, Briptu Tiara Nissa Zulbida dari Polda Jawa Timur. "Mereka bersama puluhan peserta didik internasional lainnya mengikuti kegiatan Capacity Building “The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree” selama 2 tahun di Turki," kata Nurul dalam keterangan tertulisnya, Jumat, (28/7/2023) Nurul menuturkan, pada penutupan pendidikan, tiga anggota Polri dan puluhan peserta didik internasional lainnya diwisuda langsung oleh Presiden Turki Erdogan. "Pada Rabu, 26 Juli 2023 Kedutaan Besar RI Ankara dida...

Polisi RW dan BPBD Situbondo Kembali Salurkan Puluhan Ribu Liter Air Bersih di Dusun Bendusa

Gambar
    SITUBONDO, - Polres Situbondo melalui Bhabinkamtibmas dan Polisi RW Polsek Arjasa bersama BPBD Kabupaten Situbondo kembali mendistribusikan bantuan air bersih kepada masyarakat di Dusun Bendusa Desa Jatisari Kecamatan Arjasa Kabupaten Situbondo, Rabu (26/7/2023). Distrisbusi air bersih dilakukan dibeberapa titik rumah-rumah warga di Dusun Bendusa Desa Jatisari yang sudah bersiap dengan jerigen untuk menampung bantuan air bersih. Bantuan air sebanyak 10.000 liter air bersih dibawa dengan 2 truk tangka BPBD masing-masing membawa 5000 liter air bersih. Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Arjasa Iptu Adri Yumantoro mengatakan warga Dusun Bendusa terdampak kekeringan sehingga mengalami kesulitan mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. “BPBD mengirimkan bantuan air bersih sebanyak 10 ribu liter yang disalurkan langsung kepada rumah warga dan Alhamdulillah hari ini warga bisa mendapatkan air bersih untuk k...

Polrestabes Surabaya Berhasil Amankan Kurir Sabu Jaringan Sumetera – Jawa 33,928 Kg Sabu Disita

Gambar
    SURABAYA - Sindikat pengedar narkoba Sumatera-Jawa dibongkar Satnarkoba Polrestabes Surabaya. Dua tersangka dan barang bukti 33,928 Kg sabu dalam kemasan teh cina merk Guanyinwang berhasil diamankan anggota Satresnarkoba Polrestabes Surabaya. Dua tersangka yang diamankan yakni, DN (24) warga Ngigas Selatan Waru Sidoarjo dan HH (33) warga Tanjakan Mandalajati Kota Bandung. Mereka ditangkap di Palembang JI. Demang Lebar Daun, Kecamatan. Ilir Timur, Kota Palembang. Kapolrestabes Surabaya Kombes Pasma Royce menyebut pengungkapan peredaran narkoba ini berawal dari pendalaman kasus sebelumnya. Setelah ditindaklanjuti kedua pelaku kemudian ditangkap beserta barang bukti yang disimpan dalam sebuah koper. "Sebuah tas koper berwarna biru dan pink yang di dalamnya ditemukan puluhan bungkus sabu dalam kemasan teh cina yang setelah kita timbang ternyata dengan berat bruto 33, 928 kilogram sabu," ujar Kombes Pol Pasma, Rabu (26/7/2023). Dari hasil pendalaman, lanjut Kombes Pas...

Sebanyak 110 Personel Polres Pamekasan Jadi Polisi RW, Strategi Jaga Kamtibmas di Kampung

Gambar
      PAMEKASAN - Polisi RW gelar Apel rutin serta analisa dan evaluasi (Anev),  di Polsek Pademawu, Rabu (26/7/2033) Pagi. Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana melalui Iptu Sri Sugiarto Kasi Humas Polres Pamekasan mengatakan, Apel kegiatan rutin serta Analisa dan Evaluasi ini diikuti oleh 110 anggota Polisi RW, Polsek Pademawu, Polres Pamekasan. “Kegiatan Anev Polisi RW ini di lakukan rutin setiap minggu pada hari Rabu oleh 13 Polsek di wilayah Kabupaten Pamekasan,”kata Iptu Sugiarto. Iptu Sri menjelaskan, kegiatan rutin ini dilakukan bertujuan untuk evaluasi dan memberikan arahan kepada seluruh Polisi RW agar selalu dapat meningkatkan kinerja dan ikut menjaga harkamtibmas di kampungnya masing-masing. Mantan Kapolsek Palengaan ini menuturkan, tujuan dari dibentuknya Polisi RW ini agar  dapat memberikan himbauan - himbauan Kamtibmas serta dapat membantu menyelesaikan permasalahan - permasalahan yang terjadi di kampung masing-masing bagi setiap Po...

Polres Lumajang bersama Forkopimda Sidak SPBE Tindaklanjuti Keluhan Warga Terkait Gas Elpiji Melon

Gambar
    LUMAJANG - Dalam sepekan terakhir keberadaan gas elpiji bersubsidi 3 Kg di wilayah Kabupaten Lumajang langka. Menyikapi keluhan Masyarakat, Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson Situmorang S.H., S.I.K., M.H, bersama Bupati Lumajang Thoriqul Haq dan Dandim 0821/Lumajang Letkol Czi Gunawan Indra Y.T., S.T., M.M, melakukan sidak ke SPBE (stasiun pengisian bulk elpiji) di Desa Madurejo, Kecamatan Pasirian, kabupaten Lumajang, Selasa (25/7/2023). Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson Situmorang mengatakan pihaknya bersama Forkompimda akan mencoba mengurai dari hulu sampai hilir terkait permasalahan gas elpigi 3kg atau yang sering disebut gas elpiji melon. "Ini kita akan coba cek di mana kendala atau sumbatannya, apakah ada pendistribusian yang tidak tepat sasaran. Artinya yang bukan masyarakat yang membutuhkan atau ke industri atau kepada pihak-pihak lain," tegas AKBP Boy di sela – sela sidak bersama jajaran Forkopimda Lumajang. Pihaknya juga menegaskan akan berkolabora...

Kapolda Jatim Pimpin Sertijab PJU dan Kapolres Jajaran

Gambar
    SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr. Toni Harmanto,M.H pimpin serah terima jabatan (Sertijab) Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim dan Kapolres jajaran Polda Jatim. Sertijab pejabat Polda Jatim ini berlangsung di Selasar Gedung Patuh Mapolda Jatim, pada Rabu (26/7/2023). Dalam sambutannya, Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto mengucapkan banyak terima kasih kepada pejabat lama yang telah bertugas di Mapolda Jatim dengan sangat baik. "Kepada pejabat baru saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Polda Jatim," kata Kapolda Jatim. Irjen Pol Toni Harmanto juga mengungkapkan mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa dan merupakan wujud dari regenerasi serta realisasi Polri dalam menjaga dinamika yang ada di lingkup Polri. Sehingga lanjut Irjen Toni, organisasi di Kepolisian dapat terus bergerak maju untuk menghadapi tantangan tugas yang semakin berat. Kapolda Jatim juga memberikan Apresiasi atas kinerja, prestasi maupun pengabdian ...

Polres Jember Berhasil Ungkap Jual Beli Senpi Rakitan Petani Asal Banyuwangi Diamankan

Gambar
      JEMBER – PW (43) petani asal Desa Cluring Kecamatan Cluring Banyuwangi, Minggu (16/7/2023) diringkus Tim Kalong Satreskrim Polres Jember, saat tiba di Dusun Kebonsari Desa Balung Lor Kecamatan Balung Jember. Terungkapnya aktifitas pria yang diketahui berprofesi sebagai petani ini, setelah adanyanya laporan dari warga yang melihat pelaku menawarkan sebuah senjata api (Senpi) kepada warga, sehingga oleh warga hal ini dilaporkan ke aparat Kepolisian. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Jember AKBP. Moh. Nurhidayat. SH. SIK. MM, melalui Wakapolres Kompol Hendry Ibnu Indarto saat menggelar press konferens,Kamis (20/7) di Polres Jember. “Kami mendapatkan laporan dari warga, jika pelaku yang merupakan warga asal Banyuwangi datang ke Balung untuk menjual senjata api jenis Revolver,” ujar Kompol Hendry. Wakapolres Jember juga menjelaskan, senjata api yang dijual pelaku dibeli dari GP warga Jember pada 2018 lalu saat itu tersangka PW bersama dengan temann...

Kapolres Bangkalan "Kami Senantiasa Bersinergi Dengan Awak Media"

Gambar
    Terkait adanya pemberitaan tentang tidak responnya Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya saat dihubungi melalui via WhatsApp, dirinya memberikan keterangan resmi melalui Kasi Humas. Dalam penyampaiannya, dirinya menjabarkan bahwasanya Kapolres Bangkalan senantiasa memberikan informasi yang terbaik buat seluruh awak media yang menginginkan sebuah keterbukaan informasi publik. Namun dalam hal ini, Kapolres Bangkalan sedang dilanda musibah yakni putranya sedang dirawat di rumah sakit, jadi tidak bisa maksimal memegang handphone. "Pak Kapolres orangnya supel, bahkan saat awak media mencoba bertemu beliau pasti langsung dipersilahkan, jadi saya selalu Kasihumas mengatasnamakan Kapolres Bangkalan meminta maaf, dan juga mohon pengertiannya karena kondisi putra pak Kapolres sedang terbaring sakit," urai Kasihumas Polres Bangkalan. Dirinya juga menambahkan, jika awak media membutuhkan informasi apapun, silahkan menghubungi pihak Humas selaku corong informasi.

LSI: Kepercayaan Publik Kepada Polri Terus Naik Diatas KPK

Gambar
    Jakarta, Lembaga Survei Indonesia (LSI) menyatakan tingkat kepercayaan terhadap Polri kini menyentuh angka 65%. Peningkatan kepercayaan publik terhadap Korps Bhayangkara tersebut dipandang karena Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dengan tegas memerintahkan anak buahnya profesional menuntaskan kasus-kasus besar. “Capaian ini tentu memberi angin segar sekaligus bentuk afirmasi publik terhadap ikhtiar Polri untuk terus berbenah,” ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam konferensi pers secara daring, Selasa (11/7/23). Ia menjelaskan, kepercayaan publik terhadap Polri meningkat jika dibandingkan dengan temuan April 2023. Bahkan, saat ini di atas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), dan partai politik. Untuk diketahui, survei ini dilakukan pada 1-8 Juli 2023 dengan melibatkan 1.242 responden. Populasi sampel adalah warga Indonesia berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon/cellphone, sekita...

Operasi Patuh Semeru 2023 Polres Kediri Kota Gelar Gaktiplin Bagi Anggota Polri

Gambar
   KEDIRI KOTA, - Operasi Patuh Semeru 2023 yang digelar serentak di seluruh jajaran Polda Jatim ternyata bukan hanya bagi masyarakat pengguna jalan, namun juga dilakukan oleh aparat Kepolisian di lingkungan internal Polri. Seperti tampak di halaman Polres Kediri Kota kali ini,puluhan anggota Polres Kediri Kota tampak diperiksa kelengkapan surat – surat kendaraannya oleh Propam Polres Kediri Kota. Wakapolres Kediri Kota Kompol Dodi Pratama, S.I.K  yang memimpin kegiatan tersebut mengungkapkan kegiatan penegakan ketertiban dan disiplin ( Gaktiplin) dilakukan untuk penguatan pengawasan di internal Polri. “Sesuai Commander wish bapak Kapolda Jatim, penguatan pengawasan terhadap internal personel Polri itu juga diperlukan,”tegas Kompol Dodi, Selasa ( 11/7). Ia menegaskan Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayanan masyarakat harus bisa memberikan sebuah “Jadi untuk mewujudkan sikap anggota Polri yang baik kita lakukan Penegakan disiplin anggota di lingkungan Polri ini,”u...

Polisi Pasang Tanda Batas Aman di Pantai Watulimo Trenggalek Antisipasi Gelombang Tinggi

Gambar
   TRENGGALEK – Menyikapi cuaca ekstrem dan gelombang tinggi yang melanda pesisir Trenggalek, petugas kepolisian bersama dengan instansi terkait bergerak cepat memasang bendera merah dan tali disepanjang bibir pantai khususnya yang merupakan destinasi wisata di Watulimo. Kapolres Trenggalek AKBP Alith Alarino, S.I.K. melalui Kapolsek Watulimo AKP Zainudin, S.Sos. mengatakan, pemasangan batas aman tersebut merupakan salah satu upaya pencegahan agar para wisatawan yang datang tidak terlalu jauh masuk ke perairan pantai. “Kami berupaya agar tidak ada korban akibat gelombang tinggi di pantai Watulimo yang juga merupakan obyek wisata ini,”ujar AKP Zainudin,Senin (10/7). Seperti diketahui bersama, saat ini kondisi cuaca masih belum bersahabat ditambah dengan gelombang tinggi disepanjang perairan laut selatan.  Lebih lanjut AKP Zainudin menuturkan, pemasangan batas aman ini dilakukan di beberapa titik destinasi wisata pantai yang memang kerap menjadi jujukan masyarakat.  “T...

Bareskrim Polri Bersama Ditreskrimsus Polda Jatim Berhasil Bongkar Penyalahgunaan BBM Bersubsidi

Gambar
   KOTA PASURUAN – Kolaborasi Tindak Pidana Tertentu (Dittipidter) Bareskrim Polri bersama Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jatim dan Polres Pasuruan Kota berhasil membongkar kasus penyalahgunaan BBM Bersubsidi. Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen Hersadwi Rusdiyono, dalam rilisnya menyampaikan bahwa pengungkapan ini dilakukan pada tanggal 4 Juli 2023 yang lalu. “Hasil pengungkapan selain sejumlah gudang untuk menimbun BBM Bersubsidi kami segel, kami juga mengamankan tiga orang tersangka, pertama inisial Haji AW, BFP dan S,” kata Brigjen Hersadwi, Selasa (10/7). Tersangka AW kata Brigjen Hersadwi  adalah seorang pedagang warga Kota Pasuruan, sedangkan tersangka BFP bekerja sebagai karyawan warga Pasuruan dan tersangka ketiga S warga Malang. "TKP ada di 3 tempat, pertama di gudang penyimpanan Jalan Kom Yos Sudarso, kedua ada di kantor perusahaan transportasi PT MCN, Jalan Kom Yos Sudarso dan di gudang parkir truk tangki Jalan PT ...

Wujudkan Pemilu Damai 2024, Polri Bersama Wartawan Gelar Bhayangkara Presisi Seven Soccer Cup

Gambar
   Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) bersama dengan wartawan yang bertugas meliput di Mabes Polri menggelar Seven Soccer Bhayangkara Presisi Cup 2023 dalam rangka perayaan Hari Bhayangkara ke-77. Acara ini dibuka oleh As SDM Kapolri Irjen Dedi Prasetyo dan Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho pada hari ini, Jumat (7/7/2023) di kantor Divisi Humas Polri, Jakarta Selatan. Dalam sambutannya, As SDM Kapolri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, kegiatan Seven Soccer Bhayangkara Presisi Cup 2023 merupakan kolaborasi antara Divisi Humas, SSDM Polri dan para awak media, dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77. "Acara kolaborasi antara Polri dan para teman-teman media juga kita rutin gelar pada tahun-tahun sebelumnya," kata Dedi. Dedi menuturkan, para wartawan bersama Humas Polri merupakan sahabat yang tak terpisahkan dan saling mendukung satu sama lain. Bahkan, eks Kadiv Humas ini menyampaikan para wartawan bisa membuat Polri menjadi lebih baik dengan kritikan dan mas...

Polres Jember Siagakan Personel Untuk Kamseltibcarlantas

Gambar
   JEMBER – Mengantisipasi kepadatan arus lalulintas terutama dari arah Surabaya menuju Banyuwangi  dan Bali, Satuan Lalu – lintas Polres Jember telah menyiagakan personelnya pada titik rawan kepadatan. Hal itu untuk menyikapi himbauan dari pihak Satlantas Polresta Banyuwangi terkait pengguna jalan yang akan menuju Banyuwangi dan Bali agar melalui jalur selatan. Guna mewujudkan keamanan,keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu – lintas (Kamseltibcarlantas) Satlantas Polres Jember juga sudah menyiapkan pola – pola pengaturan lalu – lintas di wilayah hukum Polres Jember. Kapolres Jember AKBP. Moh. Nur Hidayat,SH.,S.IK.,MM  melalui Kasatlantas Polres Jember AKP Arum Inambala MSi. mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Satlantas Polresta Banyuwangi, Situbondo dan Bondowoso untuk mengantisiapasi kepadatan lalulintas karena pengguna jalan diarahkan lewat jalur selatan. “Iya, ini karena di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi terjadi antrian panjang terutama dari arah ...

Kapolres Tulungagung Resmikan Pos Polantas TT dan BTA Untuk Maksimalkan Pelayanan

Gambar
   TULUNGAGUNG – Guna peningkatan pelayanan kepada masyarakat Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto SIK MH,  meresmikan Pos Polisi Lalulintas (Polantas) di simpang empat TT dan BTA, pada Kamis (6/7/23). Dalam sambutannya, AKBP Eko mengatakan, dibangunnya Pos Polisi lalulintas TT dan BTA merupakan sebuah kerjasama yang baik antara pihak pengusaha PT mitra megah bangunan dan Semar mesem dengan Kepolisian. Hal itu semata demi untuk meningkatkan wujud keamanan,keselamatan, ketertiban dan keselamatan lalu – lintas ( Kamseltibcarlantas). “Ini sebuah kemajuan yang positif sehingga pelayanan langsung terhadap masyarakat menjadi lebih cepat dan lebih dekat,"ujar AKBP Eko. Dibangunnya Pos Polisi lalulintas itu menurut AKBP Eko agar kepolisian lebih mudah dalam melakukan tugas pokok dan tanggung jawabnya sebagai pengayom dan pelindung serta pelayanan masyarakat. Kapolres menambahkan, kehadiran Pos Polisi lalulintas TT dan BTA akan berjalan secara optimal, sehingga pelayanan kepada ...

Polresta Banyuwangi Himbau Pengguna Jalan Lewat Jalur Selatan Hindari Macet Antrean Pelabuhan Ketapang

Gambar
   BANYUWANGI - Penumpukan kendaraan masih terjadi di jalur Pantura dari Situbondo menuju Ketapang.  Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyuwangi mengimbau pengguna jasa pelabuhan menggunakan jalur lintas selatan, yakni dari arah Jember ke Ketapang agar terhindar dari antrean di Jalur Pantura. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa berharap himbauan itu bisa mengurangi antrean yang sedang terjadi di sepanjang Jalur Pantura, yang mengular hingga Watudodol di kawasan Bangsring. "Kami himbau melewati jalur lintas selatan ya, kasihan kalau kena macet di Pantura itu makin panjang,”ujar Kombes Pol Deddy, Jumat ( 7/7). Sementara itu Kasat Lantas Polresta Banyuwangi, Kompol Randy Asdar mengatakan Pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak otoritas penyeberangan ASDP Ketapang dan Dinas Perhubungan. Hal itu untuk membantu mengatur arus lalu lintas dan menyiapkan titik parkir di luar pelabuhan. "Kami tadi sudah pantau langsung bersama pihak ASDP Ketapang dan Dinas Perhub...

Polres Ponorogo Berhasil Ungkap Misteri Pembunuhan di Rumah Kontrakan, Dua Tersangka Diamankan

Gambar
   PONOROGO - Akhirnya jajaran Satreskrim Polres Ponorogo berhasil mengungkap kasus pembunuhan terhadap Sumiran (57).  Korban yang merupakan warga kabupaten Magetan itu ditemukan tak bernyawa di Tol Solo-Kertosono KM 558, Jawa Timur. Terungkapnya kasus pembunuhan itu, setelah masyarakat melaporkan telah terjadi pertikaian antara Sumiran dengan tersangka inisial JEK (21) dan AH (16) dirumah kontrakan korban di desa Semanding, Kecamatan Jenangan Ponorogo.  "Atas laporan masyarakat itu, kita langsung melakukan olah TKP. Petugas menemukan bercak darah di pintu dan kamar,"terang Kapolres Ponorogo, AKBP Wimboko, S.I.K, M.Si, Kamis (6/7/2023). Kapolres Ponorogo AKBP Wimboko melanjutkan, setelah berkoordinasi dengan tim Labfor dan Medis, baru ditemukan kesamaan dengan mayat yang ditemukan di Tol Solo-Kertosono KM 558.  "Dari situlah kita bisa menangkap dua pelaku, JEK (21) dan AH (16), yang merupakan warga Kota Jambi,"papar AKBP Wimboko. Kronologis pembunuhan itu, lanju...

Polresta Sidoarjo Terima Penghargaan Inovasi Pelayanan Terbaik 2023 dari Kapolri

Gambar
   SIDOARJO - Rangkaian Hari Bhayangkara ke-77, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan kepada Polda maupun Polrestabes/Polresta/Polres.  Salah satu yang mendapatkan penghargaan adalah Polresta Sidoarjo yang merupakan jajaran Polda Jatim. Penghargaan dari Kapolri yang diterima Polresta Sidoarjo, adalah terkait Inovasi Pelayanan Publik Terbaik dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023.  Penghargaan diserahkan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo kepada Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, dalam acara Musrenbang Polri Tahun 2023 di Bali Nusa Dua Convention Center , Nusa Dua-Bali, Kamis (6/7/2023). Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan, dengan diterimanya penghargaan dari Kapolri terkait inovasi pelayanan publik terbaik, yakni layanan SKCK Online dan SKCK Keliling Online diharapkan dapat memacu semangat kinerja anggota Polresta Sidoarjo serta jajarannya dalam memberikan layanan ke masyar...

Tingkatkan Profesionalitas, Dirbinmas Polda Jatim Beri Arahan Ratusan Bhabinkamtibmas Polres Malang

Gambar
   MALANG – Guna meningkatkan kemampuan dan profesionalitas dalam pelaksanaan tugas, Direktorat Pembinaan Masyarakat Polda Jatim, menggelar kegiatan pembinaan teknis dan pemahaman tugas fungsi Binmas bagi Bhabinkamtibmas di wilayah hukum Polres Malang.  Kegiatan dipimpin langsung oleh Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Kombes Pol Kombes Pol Asep Irpan Rosadi, M.P.A di aula Pendopo Kabupaten Malang, Kepanjen, Kabupaten Malang, Kamis (6/7/2023). Kedatangan Dirbimas Polda Jatim di Kabupaten Malang kali ini, didampingi oleh Wakapolres Malang Kompol Wisnu S Kuncoro beserta jajaran pejabat utama Polres Malang. Sementara itu, sejumlah 180 personel pengemban fungsi Bhabinkamtibmas dan Polmas menjadi audien dalam kegiatan tersebut. Dirbinmas Kombes Pol Asep Irpan Rosadi mengatakan, upaya menjaga keamanan lingkungan secara bersama – sama sangatlah penting dilakukan.  Menurut Kombes Asep, meskipun pemerintah telah menjamin keamanan masyarakat dengan adanya Polri dan TNI,...

Sinergisitas TNI-Polri dan Masyarakat Tangani Dampak Tanah Longsor di Nganjuk

Gambar
    NGANJUK – Gabungan TNI-Polri, Tagana dan masyarakat bersinergi bahu membahu menangani dampak yang ditimbulkan oleh tanah longsor di Dusun Bruno, Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan Kabupaten Nganjuk. Tanah longsor di Dusun Bruno, Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan Kabupaten Nganjuk terjadi pada Selasa 4 Juli 2023 yang diduga akibat dari gempa di Bantul Yogyakarta beberapa waktu lalu. Longsor terjadi bertahap 5 kali dan menimbun sungai Brogan dan perkebunan cengkeh milik warga. Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si.,mengatakan, meskipun tidak ada korban jiwa namun harus tetap mengantisipasi dampak selanjutnya kepada lingkungan sekitar seperti bahaya luapan air sungai Brogan yang tertimbun longsoran tanah.    “Kita buatkan sodetan atau saluran irigasi agar air sungai tidak mampet sehingga menimbulkan longsor susulan,” ungkap AKBP Muhammad, Rabu (6/7). AKBP Muhammad menyebut longsoran tanah juga tidak sampai menggangu lalu lintas dan aktifitas mas...

Resmikan Rumah Sakit dan Polres Tapsel, Kapolri Tegaskan Beri Pelayanan Terbaik

Gambar
   MEDAN - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan Rumah Sakit (RS) Bhayangkara tingkat II Mas Kadiran, yang baru di renovasi. Fasilitas pelayanan kesehatan itu diharapkan menjadi salah satu rumah sakit rujukan untuk pelayanan anggota Polri termasuk juga masyarakat umum di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Sigit menjelaskan ada beberapa penambahan fasilitas mulai dari penambahan ruang IGD, rawat inap, pelayanan poli, rawat jalan dan juga penambahan paviliun untuk rawat inap. "Saya kira dengan luasan yang ada sekarang ini bisa terus di expand. Kemudian juga harapan bisa ditingkatkan sehingga pada saatnya nanti bisa berubah atau naik tingkat dari tingkat II jadi tingkat I," kata Sigit.  Mantan Kapolda Banten ini berharap RS ini betul-betul bisa memberikan pelayanan terbaik untuk anggota dan juga masyarakat umum. Sehingga keberadaan RS tingkat II Mas Kadiran ini bisa dirasakan manfaatnya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan.  Sigit berkomitmen menj...

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Mojokerto Dan Dandim 0815 Tebar Ribuan Benih Ikan Nila

Gambar
   MOJOKERTO - Sinergitas TNI-Polri merupakan kunci utama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Indonesia.  Salah satu contoh nyata sinergitas antara TNI-Polri terlihat melalui kegiatan Koramil Pungging yang menggelar tasyakuran dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77.  Tasyakuran itu menjadi momen penting untuk mempererat kerja sama dan solidaritas antara TNI-Polri dalam menjaga stabilitas dan kedamaian di wilayah Kabupaten Mojokerto. Hal itu seperti disampaikan oleh Komandan Kodim 0815 Let Kol Inf M. Iqbal Prihanta Yudha saat berkunjung ke Koramil Pungging bersama Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi, Rabu (5/7). “Jadi Koramil Pungging, yang merupakan bagian dari TNIAngkatan Darat, jajaran Kodim 0815 telah merencanakan acara tasyakuran dengan melibatkan anggota Polri,”ujar Let Kol Iqbal Prihanta. Hal itu kata Let Kol Iqbal Prihanta sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap Polri dalam menjalankan tugas mereka sebagai pengayom dan pelindung masyarakat.  “Acara t...

Polresta Sidoarjo Berhasil Ungkap TPPO, Karyawan Penginapan Ditetapkan Tersangka

Gambar
   SIDOARJO - Satreskrim Polresta Sidoarjo kembali mengungkap kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dengan modus eksploitasi seksual terhadap korban yang masih di bawah umur. Dalam pengungkapan tersebut Polisi berhasil mengamankan satu tersangka, ES, perempuan 45 tahun asal Tegalsari, Surabaya.  Ia bekerja sebagai penjaga sebuah penginapan di Bungurasih, Waru, Sidoarjo.Modus yang dilakukan tersangka dalam menjalankan bisnis haramnya dengan menawarkan foto korban melalui aplikasi Mi Chat. Dengan memanfaatkan pekerjaannya tersebut, ES, menawarkan Mawar (nama samaran), gadis berusia 16 tahun dan juga teman putrinya sendiri untuk bekerja melayani tamu di penginapannya.  “ES. menjanjikan pendapatan Rp. 500 ribu sampai dengan Rp. 1 juta per hari kepada Mawar dari melayani tamu,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, Senin (3/7/2023). Dari hasil pemeriksaan Polisi sejak akhir April 2023 korban mulai bekerja dengan rata-rata pendapatan Rp.200 ribu...

Kepercayaan ke Polri Pulih, Kidung Tirto Apresiasi Kinerja Kolektif Kapolri dan Jajaran

Gambar
   JAKARTA – Tingkat kepercayaan publik terhadap Kepolisian Indonesia (Polri) terus meningkat. Survei terakhir yang dilakukan Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia mengungkapkan, tingkat kepercayaan kepada korps Bhayangkara kini mencapai 76,4 persen. Dalam setahun terakhir institusi yang dipimpin Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo berhasil memulihkan kepercayaan publik setelah sempat terpuruk pasca mencuatnya kasus pembunuhan Brigadir Yoshua oleh eks-Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo. Hal itu tercermin dari survei Indikator pada Agustus 2022 dimana kepercayaan terhadap Polri sempat berada di angka 54 persen, terendah dibandingkan dengan penegak hukum lain. Menurut budayawan Kidung Tirto Suryo Kusumo, peningkatan kepercayaan publik kepada Polri tidak terlepas dari komitmen dan kinerja kolektif Kapolri bersama seluruh jajarannya, mulai dari tingkat Mabes hingga pelosok daerah. “Memulihkan kepercayaan publik bukan hal mudah sebab menyangkut persepsi. Dibutuhkan komitmen kuat, k...

Sebulan Dibentuk, Satgas TPPO Polri Sikat 714 Tersangka

Gambar
   Satuan Tugas (Satgas) Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Polri sudah sebulan bekerja. Sejak dibentuk 4 Juni lalu, Satgas ini telah menangkap 714 tersangka. Ratusan tersangka ini ditangkap berdasarkan 616 Laporan Polisi (LP). "Satgas TPPO hingga 4 Juli telah menangani 616 LP kasus TPPO dengan tersangka 714," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan dalam keterangan tertulisnya, Rabu (5/7/2023). Ramadhan mengatakan, dari ratusan kasus yang ditangani, Satgas TPPO Bareskrim dan Polda jajaran telah menyelamatkan 1.982 korban. Dengan rincian, perempuan dewasa 889 orang dan perempuan anak 114. Lalu korban laki-laki dewasa sebanyak 925 orang dan 54 orang laki-laki anak. Adapun modus kejahatan TPPO terbanyak masih soal iming-imingi menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan Pekerja Rumah Tangga (PRT). Ada 434 kasus yang diungkap menggunakan modus ini. Modus lainnya yakni menjadikan korban sebagai Pekerja Seks Komersial (PSK) yakni sebany...

Polres Probolinggo Kota Berhasil Amankan Pasutri Tersangka Curanmor di 20 TKP

Gambar
   KOTA PROBOLINGGO -  Pasangan suami istri (pasutri) asal Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo kompak melakukan aksi pencurian motor di 20 lokasi di Probolinggo.  Keduanya ditangkap setelah beraksi di kawasan Taman Maramis di Jalan AA. Maramis, Kota Probolinggo.  Pasangan suami istri ini adalah DE (44 Th) warga Kel. Lengkong Kecamatan Balen Kab. Bojonegoro dan ST (47) warga Kel. Jrebeng Kulon Kec. Kedopok Kota Probolinggo  Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani S.H., S.I.K menjelaskan bahwa Penangkapan anggota komplotan ini bermula adanya dua laporan korban curanmor di Taman Maramis, Kota Probolinggo, Jumat (16/06/23) dan Rabu (23/06/23).  “Dari kedua laporan itu, kami segera melakukan penyelidikan,”ungkap AKBP Wadi,Senin (3/7). Dari hasil penyelidikan, Polisi berhasil membekuk ST dan RH saat berboncengan menggunakan salah satu motor milik korban di Jalan Bengawan Solo.  “Dari situlah, kemudian dikembangkan dan kami berhasil membekuk DE istri...

Hari Bhayangkara Ke-77, Kapolres Malang Berikan Bantuan Sepeda Untuk Kakak-Adik Pencari Rosokan

Gambar
   MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, terus menebar kebaikan dalam kegiatan sosial dalam rangkaian Hari Bhayangkara ke-77.  Kali ini, Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana memberikan bantuan sepeda angin dan paket bantuan kepada warga yang membutuhkan.  Adalah kakak beradik bernama Hasrat dan Anggun, anak usia sekolah asal Dusun Pitrang, Kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang yang sehari-hari harus membantu keluarganya mencari tambahan penghasilan.  Keduanya bekeliling kampung selepas sekolah untuk mencari dan mengumpulkan barang bekas lalu dijual kembali.  Penyerahan hadiah sepeda motor listrik diberikan kepada Hasrat dan Anggun oleh Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana usai melaksanakan Upacara Hari Bhayangkara ke-77 di Pendopo Kabupaten Malang, Sabtu (1/7/2023). Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana menyampaikan, dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-77 Polres Malang memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. “"Hasrat dan Anggun ad...